Selanjutnya Pos PAM Sumedang Selatan (Bunderan Binokasih), Pos Yan Terpadu Sumedang Utara (Gate Tol Karapyak), Pos Kesehatan terminal Ciakar, Pos PAM Cimalaka (Alun alun Cimalaka), Pos Yan Situraja (pertigaan Warung Ketan), Pos PAM Wado (pertigaan Cikareo Selatan) dan Pos Yan Jatigede (Puncak Permata). "Untuk posko kesehatan di 12 titik ini akan melibatkan 25 puskesmas, sedangkan untuk puskesmas yang tidak ada Pos PAM tetap melaksanakan Posko di Puskesmas," jelas Dadang, Kamis (13/4/2023). Ditambahkan Dadang, untuk melayani para pemudik yang kebetulan melewati 12 titik posko tersebut pihaknya telah menyiapkan tenaga medis lengkap dengan obat obatan, alat kesehatan dan juga ambulan. Adapun jenis pelayanan yang dilayani yaitu kasus penyakit dan juga kegawatdarutan. Untuk penangan lebih lanjut bila terjadi hal hal yang tidak bisa ditangani di posko kesehatan pihaknya telah menyiaokan 3 RS rujukan yautu RSUD Sumedang, RS Pakuwon dan RS Harapan Keluarga.
"Untuk pelaksanaan posko kesehatan ini rencanya akan dimulai dari tangga 18 April hingga 1 Mei 2023," katanya. Sumber: Pemkab Sumedang
Belum ada komentar.