Stand Up Comedy Indo Sumedang Akan Gelar Rutin Open Mic Lagi

Stand up comedy atau komedi tunggal merupakan salah satu bentuk pertunjukan komedi yang sangat populer dan banyak ditonton oleh masyarakat.

Dalam pertunjukannya, seorang pelawak tunggal atau komika akan tampil di atas panggung untuk menghibur penonton dengan materi-materi yang lucu dan menggelitik.

Nah, di Sumedang sendiri sebetulnya sudah ada juga Stand Up Indo Sumedang, sudah lama terbentuknya juga, cuman sekitar beberapa tahun vakum, karena beberapa kesibukan dari anggota komunitas. 

Pada hari Minggu, 3 Maret 2024 di Sumedang sendiri diadakanlah kompetisi stand up yang bertajuk Zazy Comedy Night Competition yang di mana para peserta tidak hanya dari Sumedang saja, tapi dari berbagai komunitas stand up comedy di luar Sumedang, seperti Kabupaten Bandung. 

Tentunya semakin malam semakin seru, karena tidak hanya para peserta yang tampil, akan tetapi kedua juri yang dari Sumedang, Ayye dan Mang Sae ikut tampil juga menghangatkan suasana, dan diselingi beberapa penampilan musik.

Kegiatan tersebut, menjadi pemantik kembali untuk wargi Sumedang, seperti yang dikatakan oleh Ayye salah satu juri dan ketua Stand Up Indo Sumedang, "semoga kegiatan ini menjadi pemantik untuk teman-teman pegiat komedi, khususnya stand up comedy, dan para penikmat kita bisa open mic kembali, rencananya akan ada open mic lah, sebulan sekali lagi seperti tahun-tahun lalu." Ujar Ayye.

Halaman Selanjutnya

Komentar

wave

Belum ada komentar.

Tinggalkan Komentar

wave

Cari Artikel

<<<<<<< HEAD ======= >>>>>>> 22907a91d5212753ed2de3bbf69bb3b53a692828